KABUPATEN KUPANG – Pemerintah Kabupaten Kupang mengalokasikan anggaran hampir 1 miliar rupiah dalam rangka kerjasama dengan TNI AD, dalam hal ini Kodim 1604/Kupang, pada Program TNI Manunggal Membangun Daerah (TMMD) di Kecamatan Amarasi Selatan.
Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kupang Ir. Obed Laha dalam kesempatan kunjungan Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) ke lokasi TMMD oleh Kodim 1604/Kupang dan Tim Wasev TNI AD, Perwira Staf Ahli Tingkat II Kasad Bidang Lingkungan Hidup (Pasahli Tingkat II Kasad Bid LH) Brigjen TNI F. F. Francis Wewengkang S.E., M.M.
Sekda Obed mengungkapkan bahwa selain membangun kerjasama dengan pihak TNI dalam program TMMD ini, Pemda Kabupaten Kupang juga memberikan dukungan anggaran demi menyukseskan program TMMD di Kecamatan Amarasi Selatan itu.
“Tahun ini Pemda siapkan anggaran Rp. 900 juta lebih untuk satu kali pelaksanaan (program TMMD). Anggaran itu digunakann untuk membangun semua sasaran fisik yang ada, seperti sekolah, MCK, rehab Kapela, rehab Pastori, dll.
Harapannya kita dari Pemda dan sudah dibicarakan Pak Bupati bahwa kedepan TMMD dapat dilaksanakan dua kali setahun,” ungkapnya.
Pada kesempatan itu Sekda Obed mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI, khususnya Satgas TMMD, yang telah membantu masyarakat dalam membangun berbagai fasilitas yang sangat mereka butuhkan.
Sementara itu, Ketua Tim Wasev Perwira Staf Ahli Tingkat II Kasad Bidang Lingkungan Hidup (Pasahli Tingkat II Kasad Bid LH) Brigjen TNI F. F. Francis Wewengkang S.E., M.M menjelaskan, jika tidak ada pandemi, kegiatan TMMD bisa tiga atau empat kali dalam setahun.
“Dulu kegiatan TMMD bisa lebih dari 3 atau 4 kali dalam setahun. Tapi sekarang, karena situasi pandemi, maka kita hanya lakukan satu kali dalam setahun. Tapi intinya bisa bermanfaat bagi masyarakat. Bapak Kasad (Kepala Staf Angkatan Darat TNI) juga titip pesan, apapun yang dilakukan kali ini, harap bisa dijaga, dirawat, dan dimanfaatkan sebaik-baiknya sesuai fungsinya oleh masyarakat. Ibarat rumah, jika tidak ditinggali sebulan saja, maka akan penuh laba-laba dan kotoran. Sebagai pimpinan TNI/AD, Bapak Kasad sangat berharap agar apa yang telah dikerjakan pada TMMD ini bisa dimanfaatkan dan dirawat sebaik mungkin,” tuturnya.
Ketika dimintai komentar usai mengunjungi lokasi sasaran fisik TMMD, Brigjen Francis mengatakan bahwa sejauh pantauannya, semua kegiatan terlaksana dengan baik.
‘Semuanya berjalan dengan baik. Sasaran fisik sekolah misalnya, sudah terlaksana kurang lebih 87%. Masih berjalan sesuai rencana. Saya lihat, mungkin tidak sampai seminggu, semuanya sudah selesai,” imbuhnya.
Brigjen Francis berharap semoga kegiatan TMMD masih bisa dilakukan lagi di wilayah Amarasi Selatan di masa mendatang, sehingga masyarakat di daerah ini bisa mendapatkan lebih banyak lagi manfaat dari kemanunggalan TNI dan rakyat melalui program TMMD.
Brigjen Francis juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Kupang yang telah bekerja sama dengan sangat baik dalam seluruh rangkaian kegiatan TMMD Kodim 1604/Kupang di Kecamatan Amarasi Selatan. (JR)