KUPANG – Kontak Kerukunan Sosial (K2S) bersama Paguyuban Jawa Kristiani (PJK) sukses menggelar kegiatan Natal dan Tahun Baru Bersama di Aula Eltari pada Sabtu 14 Januari 2023 malam.
Acara Natal dan Tahun Baru Bersama diawali dengan penampilan Paduan Suara K2S, yang melantunkan lagu Indonesia Raya, kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan Mars K2S, plus penampilan beberapa paduan suara lainnya yang turut menyemarakkan suasana Natal dan Tahun Baru Bersama ini.
Selain paduan suara, ada pula penampilan tarian khas Jawa, yaitu Jathil yang mampu membuat para tamu undangan takjub dan terpukau oleh keindahan serta gemulainya gerakan para penari.
Ketua Umum K2S Kota Kupang, dr. M. Ikhsan, dalam sambutannya mengungkapkan bahwa Paguyuban K2S dan PJK telah berusaha sungguh-sungguh untuk menghayati Tema Natal Nasional tahun 2022 yakni “Pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain, serta sub tema “Indahnya ragam budaya merajut cinta kasih antar sesama manusia”.
“Penghayatan akan tema-tema tersebut ditunjukkan oleh K2S dan PJK dalam kerjasama dan kolaborasi yang tercipta di tengah perbedaan dan keberagaman, untuk menyukseskan kegiatan hari ini,” ujar Ikhsan.
Ikhsan mengemukakan, K2S adalah wadah atau induk organisasi paguyuban masyarakat asal Jawa yang siap menaungi siapa saja tanpa memandang perbedaan suku agama, ras, dan adat istiadat.
“Kecuali Parpol, karena memang K2S tidak akan pernah berafiliasi dengan Parpol manapun,” tegasnya.
Pada kesempatan itu Ikhsan menyampaikan terimakasih kepada PJK dan panitia natal bersama yang telah menyelenggarakan kegiatan nata bersama tersebut.
“Melalui kegiatan seperti ini, jalinan komunikasi dan silaturahmi antar sesama warga asal Jawa dapat tetap terjalin melalui sebuah kolaborasi tanpa melihat perbedaan,” tambahnya.
“Kami di k2S tidak pernah melihat muslim ataupun non muslim, bagi kami semua adalah saudara. Tujuan kami adalah berupaya untuk bisa bermanfaat bagi orang lain,” tambah tandasnya.
Di tempat yang sama, Ketua Panitia Natal dan Tahun Baru Bersama, Stanislaus Wasonono, mengungkapkan bahwa dirinya merasa sangat bersyukur atas suksesnya kegiatan tersebut.
“Kami sangat bersyukur kepada Tuhan, karena atas penyertaan Dia semua bisa kami lalui hingga saat ini. Tentu kami akui, masih banyak kekurangan yang harus diperbaiki, namun itu semua akan menjadi pembelajaran untuk kegiatan-kegiatan yang akan datang,” ucapnya.
Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua Umum K2S beserta seluruh anggota yang telah mendukung kegiatan ini.
“Terimakasih kepada Pak dr. Ikhsan, juga semua keluarga besar K2S yang juga turut mendukung kami, baik tenaga maupun biaya sehingga kami bisa menggelar acara malam hari ini. Terlebih juga kepada seluruh anggota PJK dan segenap panitia natal bersama yang telah bersedia mengorbankan waktu, tenaga, juga pikirannya, untuk mewujudkan terselenggaranya malam perayaan natal bersama ini. Saya tak dapat membalas apa-apa, tapi saya yakin Tuhan akan membalas budi baik dari kita semua,” pungkasnya.*