Merasa Tersentuh, Bripka Heru Sutaban Kunjungi Rumah Penderita Hidrosefalus

Bripka H. Heru Sutaban kunjungi penderita hidrosefalus

NUSALONTAR.COM

ENDE – Bripka H. Heru Sutaban, Bintara Unit Pembinaan Masyarakat (Banit Binmas) Kepolisian Sektor (Polsek) Ndona-Kepolisian Resort (Polres) Ende, melakukan silaturahmi ke rumah Kakek Ahmad warga Kecamatan Ndona, Kabupaten Ende yang cucunya menderita hidrosefalus, Minggu (03/10/2021).

Bacaan Lainnya

Hidrosefalus adalah penumpukan cairan di rongga otak, sehingga meningkatkan tekanan pada otak. Pada bayi dan anak-anak, hidrosefalus membuat ukuran kepala membesar. Sedangkan pada orang dewasa, kondisi ini bisa menimbulkan sakit kepala hebat.

Dalam kunjungan silaturahmi itu, Bripka Sutaban memberikan bantuan kepada Kakek Ahmad untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, termasuk untuk memenuhi kebutuhan gizi dari Muhammad Jumadin April (7 tahun), cucu dari Kakek Ahmad yang menderita Hidrosefalus.

Bripka Sutaban mengatakan bahwa sebagai Anggota Polri yang sehari-hari berada di tengah masyarakat, dirinya merasa tersentuh dengan penderitaan yang dialami Kakek Ahmad dan cucunya April.

“Kami merasa tersentuh melihat penderitaan mereka, makanya kami datang untuk memberikan sedikit bantuan. Tapi kami sadar bahwa apa yang kami berikan ini memang tidak seberapa, namun kami tetap berharap semoga pemberian ini bisa meringankan beban keluarga,” tuturnya.

Bripka Sutaban juga menyampaikan bahwa sebagai Banit Binmas, apa yang dilakukannya merupakan bentuk kedekatan Polri dengan masyarakat. Polri tidak hanya datang pada saat suka, namun disaat warga masyarakat sedang mengalami musibah, Polri juga hadir untuk memberikan semangat dan motivasi.

“Kunjungan ini adalah wujud kepedulian Polri terhadap sesama. Kami berharap semoga adik April ini bisa cepat sembuh. Mudah-mudahan sedikit rezeki yang kami beri ini bisa bermanfaat dalam meringankan beban dari Bapak Ahmad dan Adik April. Khoyrunnas anfauhum linnas, sebaik baik manusia adalah yang bermanfaat bagi sesama,” ucap Bripka H. Heru Sutaban.

Selain itu, Bripka Sutaban berharap agar banyak hati yang tergerak untuk membantu penderitaan yang dialami Kakek Ahmad dan cucunya itu. (JR/Tim)

 

Pos terkait