LEMBATA – Para tenaga kesehatan (nakes) dibawah koordinasi Dinas Kesehatan Kabupaten Lembata, menyemarakkan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-57 dengan melakukan skrining deteksi dini Penyakit Tidak Menular (PTM) bagi semua Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten Lembata, Jumat (12/11/2021).
Para nakes tersebut tergabung dalam berbagai organisasi profesi yakni Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), Ikatan Bidan Indonesia (IBI), Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia (HAKLI), Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI), Persatuan Ahli Gizi Indonesia (Persagi) dan Perhimpunan Entomolg Kesehatan Indonesia (PEKI).
Dipantau media ini sejak pagi pukul 07.30, para nakes sudah sigap melaksanakan kegiatan tersebut di tiga titik pelayanan. Masing-masingnya adalah di halaman depan Kantor Bupati Lembata, halaman depan kantor Dinas Pertanian dan halaman depan Kantor Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (eks kantor Bupati Lembata).
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lembata, drh. Mathias A.K. Beyeng yang memantau secara langsung pelaksanaan kegiatan tersebut mengatakan, kegiatan ini bukan yang pertama dan terakhir melainkan akan terus dilaksanakan secara berkala.
“Hari ini adalah titik start bertepatan dengan peringatan HKN. Tapi tidak akan berhenti di sini. Semua ASN harus dipastikan untuk bekerja dalam kondisi tubuh yang sehat”, ungkap dokter murah senyum itu.
Beragam pemeriksaan kesehatan fisik dilakukan dalam bakti para nakes pada hari ini yakni: pemeriksaan indeks massa tubuh/Body Mass Index, pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan kadar gula darah, pemeriksaan kadar kolesterol dan kadar asam urat. Setelah masing-masing mengetahui hasilnya, konselor gizi dari Persagi memberikan saran konsumsi makanan untuk pengendalian faktor-faktor risikonya.
“Saya senang karena bisa mengetahui secara detail kondisi kesehatan melalui pemeriksaan ini. Daripada takut makan ini makan itu yang sebenarnya juga belum tentu benar, lebih baik kita periksa seperti ini. Kalau bisa ini dibuat secara rutin, Pak” tutur Gabriel Nuho Samon, salah seorang ASN yang memeriksakan diri dalam kegiatan tersebut.
Selamat Hari Kesehatan Nasional Ke-57. Jaya selalu para insan kesehatan Nusantara. Mari terus bergerak untuk Indonesia sehat, maju dan sejahtera*